Senin, 08 Mei 2023

20 Inspirasi Trend Model Kitchen Set Minimalis

Dapur adalah salah satu ruangan yang sangat penting di dalam rumah, karena di sinilah tempat untuk memasak dan menyajikan makanan bagi keluarga. Oleh karena itu, sangat penting untuk memperhatikan desain dapur agar nyaman digunakan dan juga estetis.

Desain dapur minimalis saat ini menjadi pilihan yang populer, karena selain tampak modern dan simpel, juga lebih mudah dalam perawatannya. Pada artikel ini, kami akan membahas 20 trend model desain dapur minimalis yang dapat menjadi inspirasi bagi Anda yang sedang mencari ide desain dapur. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat memberikan inspirasi yang baik bagi Anda.

20 Inspirasi Desain Dapur Minimalis Sederhana

Berikut daftar inspirasi untuk model desain dapur minimalis sederhana yang kami kumpulkan.

1. Dapur minimalis ukuran 2×2

kitchen set 2x2

 Jika memiliki ukuran dapur yang beurkuran 2x2 meter, maka semua harus dibuat seminimal mungkin, padat namun terlihat tetap lega. Dilengkapi dengan compact table, sangat cocok dan praktis untuk apartemen atau rumah mungil Anda. Penempatan TV yang strategis juga memperbolehkan Anda menikmati makanan dan cemilan ditemani siaran TV favorit Anda.

2. Lemari dapur Warna Putih

kitchen set minimalis bogor

 

Dapur kecil minimalis dengan dominasi warna putih ini memang sederhana. Namun demikina, jadi tampak semakin berkelas dengan dinding di bawah lemari yang merupakan tempelan bata berwarna putih. Penempatan pencahayaan yang cerdas juga menambah kecantikan pada dapur Anda.

3. Kitchen set dengan motif kayu terang.

 

kitchen set motif kayu

Kabinet lemari di kitchen set ini dilapisi dengan lapisan warna menyerupai kayu. Selain itu dilengkapi pula dengan table top putih berbahan granit adalah perpaduan yang cocok untuk sebuah dapur minimalis. 

Pencahayaan juga memainkan peran penting pada desain ini. Penempatan tumbuhan hidup di area dapur juga membantu menyerap karbon dioksida yang dihasilkan dari proses masak-memasak.

4. Kabinet dapur dengan motif kayu gelap

kitchen set kayu

Lemari dapur dengan kabinet kayu gelap membuat suasanan dapur tampak elegan dan mewah. Pemasangan exhaust di tengah ruangan pun menambah nilai artistik dapur Anda. Dapur yang luas dan lengkap ini sangat cocok bagi Anda yang sangat menekuni bidang masak-memasak, entah sebagai hobi maupun karier.

5. Kitchen Set Kayu Dengan Dapur Berdinding Batu Bata.

 kitchen set dapur kayu

Tak perlu diragukan lagi, tekstur dinding batu bata putih pada dapur bernuansa putih menjadi bintang utama pada desain ini. Kesan klasik batu bata dan konsep dapur kayu  berkolaborasi dengan sempurna dan menghasilkan dapur idaman setiap ibu rumah tangga. 

6. Dapur minimalis modern

kitchen set minimalis putih

Desain kitchen set modern ini tentu akan mendapat perhatian khusus dari tamu-tamu Anda. Dapur ini akan sangat tepat ditempatkan dalam gaya rumah minimalis modern yang sedang populer-populernya. Keberadaan jendela besar di pinggir dapur dan ruang makan juga menciptakan sirkulasi dan pencahayaan yang menyehatkan ruangan.

7. Kabinet dapur warna gelap dan coklat

kitchen set warna hitam

 

Kabinet dapur ini memberikan tampilan dapur minimalis yang kuat karena motif polos dan efek glossy yang tidak berlebihan dari material kayu. Lagi-lagi, pencahayaan bermain peran yang sangat penting pada dapur bernuansa gelap. Opsi lain adalah memberikan permukan  table top marmer putih , jika ingin ada warna kontras untuk mencerahkan nuansa dapur yang gelap.

8. Kitchen set minimalis putih untuk dapur mewah

kitchen set cibinong

 Kitchen set ini dilengkapi dengnapantulan kaca yang menambah kemegahan dan kecantikan desain dapur minimalis. Plafon gypsum yang simpel dengan pencahayaan di pinggiran juga sangat meningkatkan estetika dapur secara keseluruhan.

9. Dapur minimalis ala skandinavian.


Pilihan bagi Anda yang menginginkan dapur minimalis namun tidak membosankan. Sentuhan berbagai keramik bermotif klasik, dengan kombinasi warna yang menarik, membuat dapur menjadi tempat di mana kreatifitas turut membumbui masakan Anda.

10. Dapur minimalis dengan kabinet berseberangan

kitchen set dapur panjang

 Dapur minimalis untuk inspirasi dapur Anda kali ini adalah  2 meja yang saling berhadapan  sangat efektif untuk meningkatkan produktivitas kegiatan memasak di dapur. Istilahnya adalah galley kitchen. Cocok untuk yang memiliki ruangan dapur memanjang. 

BACA JUGA:

Inspirasi Pengaturan Kitchen Set Model Dapur Panjang / Dapur Galley

Perhatikan kombinasi motif permukaan kayu horizontal di kabinet atas dan vertikal di kabinet bawah yang membuat dapur tampak lebih artistik dan tak membosankan. Vas dengan bunga berwarna pastel juga memperlembut warna dinding dan table top dapur yang gelap.

11. Dapur minimalis modern monokrom


 Banyak orang yang enggan memilih monokrom sebagai desain dapur mereka. Warnanya yang hanya seputar putih dan hitam ini dianggap memiliki tampilan yang membosankan. Padahal monokrom merupakan warna yang memiliki manfaat bagi rumah, terutama model rumah minimalis. Monokrom mampu memberikan kesan luas pada ruang berukuran kecil. Selain itu warna ini juga mampu memberikan kesan ruangan yang sangat modern.

12. Kitchen Set Untuk Dapur Vintage Minimalist

kitchen set minimalis depok

Kitchen set kali ini memadukan gaya minimalis sentuhan klasik gaya desain vintage? Kuncinya ada pada model dan warna kitchen set yang Anda pilih. kabinet klasik sederhana berwarna pastel menjadi pasangan yang cocok dengan gaya dapur minimalis.

13. Kitchen set untuk  dapur minimalis oriental

kitchen set oriental jepang dan china

 Bagi yang menyukai dapur dengan nuansa oriental, maka kitchen ini akan menjad solusi bagi para pecinta kegiatan masak-memasak yang ahli di bidang masakan oriental. 

BACA JUGA:

Kunci Membuat Dapur Gaya Jepang

14. Desain dapur minimalis 3×3 - warna monokrom.

kitchen set dapur 3x3

 Paduan dominasi warna putih dengan table top berwarna hitam pekat selalu menjadi perpaduan warna yang aman untuk Anda yang mencintai gaya minimalis. Rak kayu bermodel sederhana pun kerap menghiasi dapur, tanpa merusak gaya desain yang diinginkan.

15. Kitchen Set Mengkilap

kitchen set cibinong
 Desain dapur ini sangat cocok dengan hunian mungil Anda. Pemilihan bahan kabinet yang glossy dan reflektif memberi sentuhan modern yang diidamkan banyak orang. Penempatan lampu gantung artistik juga membuat dapur dan ruang makan Anda semakin bergaya.

16. Dapur cantik minimalis untuk pembuat roti.

kitchen set minimalis modern
 

Konsistensi penggunaan warna putih, pada kitchen set, table top, lampu, dan juga lantai, membuat dapur yang tidak terlalu luas tampak lebih lega. Jangan lupa, penempatan oven yang strategis juga sangat penting bagi seorang baker. Letakkan juga pot tumbuhan hijau serta dekorasi gambar cupcake untuk menjadikan dapur Anda tampak lebih manis dan menyenangkan!

17. Kitchen set dengan lampu dan nuansa hijau.

 

Bermain dengan lampu dan tanaman hijau. Bosan desain dapur minimalis yang itu-itu saja? Bagi Anda yang menginginkan sentuhan unik pada dapur rumah Anda,  coba saja warna hijau ini. Niscaya, dapur Anda menjadi unik dan berbeda, tanpa meninggalkan kesan berlebihan.

19. Dapur minimalis L


 Memiliki rumah mungil atau tinggal sendiri di apartemen studio bukan berarti tidak bisa memiliki dapur idaman. Buat sudut hunian semakin cantik dengan kitchen set kecil berwarna lembut. Pasang keramik dinding dengan motif monokrom untuk memberikan sentuhan modern pada dapur Anda. 

Baca Juga:
Ide Renovasi Dapur Minimalis, Cantik, dan Tetap Fungsional
Dapur Minimalis Elegan dengan Warna Coklat


20. Dapur minimalis klasik.


 Kitchen set ini masih mengusung tema minimalis ukuran 2×3, sangat sesuai sekali untuk area ruangan terbatas. 

Penutup

Demikian 20 inspirasi trend model desain dapur minimalis yang sedang populer saat ini. Dari berbagai pilihan tersebut, tentunya Anda dapat memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda. Ingatlah untuk memperhatikan fungsionalitas dan estetika dalam merancang desain dapur minimalis yang ideal bagi rumah Anda. Semoga artikel ini dapat memberikan inspirasi dan manfaat yang berguna bagi pembaca. Terima kasih telah membaca dan selamat mencoba merancang dapur minimalis impian Anda!

Penulis

Admin

avatar
Admin Kitchen Set dan Furniture Minimalis Area Bogor | Cibinong | Depok Online
Welcome to Kitchen Set dan Furniture Minimalis Area Bogor | Cibinong | Depok theme
Chat with WhatsApp